Bawaslu Banyuwangi Ikuti Sosialisasi Penyusunan SKP Tahun 2025
|
Banyuwangi – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Banyuwangi mengikuti kegiatan Sosialisasi Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahun 2025 secara daring pada Jumat (26/07/2025). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Jawa Timur dan diikuti oleh jajaran sekretariat Bawaslu Provinsi serta seluruh sekretariat Bawaslu kabupaten/kota se-Jawa Timur.
Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman menyeluruh kepada aparatur sipil negara (ASN), baik Pegawai Negeri Sipil (PNS), Calon PNS (CPNS), maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), terkait penyusunan SKP sebagai instrumen pengukuran kinerja yang terstruktur, terukur, dan akuntabel.
“SKP ini bukan sekadar kewajiban administratif, tetapi merupakan cerminan etos kerja, disiplin, dan integritas pegawai dalam menjalankan tugas-tugas kelembagaan,” ujar Yusuf, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Jawa Timur, dalam sambutan pembukaannya.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan seluruh peserta mampu menyusun SKP dengan tepat, objektif, dan menjadikannya sebagai alat evaluasi kinerja yang mendorong peningkatan profesionalisme di lingkungan kerja masing-masing.
Kegiatan ditutup dengan harapan agar implementasi SKP Tahun 2025 dapat berjalan secara optimal, serta dilaksanakan dengan semangat dan penuh tanggung jawab oleh seluruh ASN di lingkungan Bawaslu se-Jawa Timur.
Penulis : Humas Bawaslu Banyuwangi
Editor : Humas Bawaslu Banyuwangi