Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Jawa Timur Apresiasi laporan keuangan Bawaslu Kabupaten Banyuwangi

Bawaslu Provinsi Jawa Timur Apresiasi laporan keuangan Bawaslu Kabupaten Banyuwangi

Sebagai upaya transparasi dan akuntabilitas laporan pertanggungjawaban keuangan dijajaran Bawaslu Provinsi Jawa Timur, proses supervisi dilakukan, termasuk di Bawaslu Kabupaten Banyuwangi. 

Supervisi kali ini dihadiri oleh 4 orang tim Verifikator Keuangan Bawaslu Provinsi Jawa Timur, supervisi dilakukan untuk  monitoring dan verifikasi laporan keuangan, salah satunya SPJ Hibah Pilkada 2020. 

Dalam rangka supervisi ini, Bawaslu Kabupaten Banyuwangi juga telah mempersiapkan sejumlah kebutuhan yang akan diverifikasi, antara lain kelengkapan SPJ fisik, Penyesuaian aplikasi Sistem Aplikasi Satker (SAS) dan lainnya.

Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, Sukorenangningsih mengatakan objek supervisi cukup banyak dan untuk itu tim Keuangan Bawaslu Banyuwangi sudah menyiapkannya, sebagai bentuk tanggung jawab dan transparansi ke negara.

"Secara keseluruhan, Bawaslu Kabupaten Kabupaten Banyuwangi dinilai mengalami beberapa peningkatan daripada dengan supervisi sebelumnya. Adapun beberapa catatan yang disampaikan oleh Tim Keuangan Provinsi antara lain SPJ Fisik Hibah telah tersusun rapi berdasarkan transaksi", jelas Ibu tiga anak ini.

Hal senada disampaikan tim supervisi Bawaslu Jawa Timur, "Setelah kami periksa, laporan keuangan Bawaslu Kabupaten Banyuwangi cukup rapi, hanya ada sedikit catatan saja,” ujar Bendahara Pengeluaran Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Reny Trijayanti di sela kunjungannya di kantor Bawaslu Kabupaten Banyuwangi pada Rabu (3/6).

Menurut Reny, SPJ keuangan yang disusun oleh Bawaslu Kabupaten Banyuwangi sudah cukup bagus dan sistematis, kalaupun masih ada sedikit kekurangan masih dianggap wajar dan dapat diperbaiki. Tim verifikasi provinsi menyarankan agar terus melakukan perbaikan dan peningkatan dalam penyusunan pertanggungjawaban keuangan di Bawaslu Kabupaten Kabupaten Banyuwangi.

Supervisi laporan keuangan tersebut sebagai bentuk antisipasi, memastikan kelengkapan berkas laporan keuangan Bawaslu Kabupaten Banyuwangi jika sewaktu-waktu terdapat pemeriksaan dari BPK. (Humas).